RSS

Arsip Tag: tertawa

Tips Berdamai dengan Stres

Berikut adalah TIPS untuk berdamai dengan stres :
Tertawa. Untuk meningkatkan sirkulasi dan menekan hormon-hormon merusak yang berkaitan dengan stres, tidak ada obat yang lebih baik daripada tertawa. Jadi bersikaplah humoris. Ada baiknya sesekali menertawakan kebodohan diri sendiri. Tertawa juga mengisi tubuh dengan oksigen. Terkekeh-kekeh yang lama melepaskan pengangkat suasana Hati yang membantu Anda merasa bahagia. Bergembiralah selalu. Enggak bisa? Dicoba dong!

Menangis. Sebagaimana tertawa adalah suatu pelepasan, begitu pula menangis. Air mata membersihkan tubuh dari bahan-bahan kimia beracun dan mengeluarkan energi negatif. Ambil segenggam tisu dan menangislah sepuas-puasnya.

Berbicara. Membuka topik yang mengakibatkan keresahan untuk di diskusi bisa meningkatkan kebugaran Anda. Seperti Marie berbicara kepada majikannya, berbicara kepada teman, kerabat, seorang profesional atau pasangan Anda bisa membantu Anda menemukan jalan keluar. Hargai pandangan mereka, meski pun berbeda dengan sudut pandang Anda sendiri, dan jangan paksakan keinginan Anda. Menggunakan orang sebagai tempat curahan hati bisa mengurangi ketegangan sampai ke tingkat yang bisa ditangani dan membuat Anda merasa lebih baik. Anda bisa mendapat masukan yang berharga. Anda juga perlu ingat bahwa terkadang pemecahan masalah akan datang dengan sendirinya pada waktu Anda membicarakan masalah Anda dengan orang lain. Itulah sebabnya mengapa perlu sekali kita menjaga hubungan baik dengan teman-teman yang bisa kita andalkan pada saat kita membutuhkan mereka.

Meditasi. “Meditasi bisa bawa tubuh ke keadaan santai yang mendalam,” kata Edwin Riley, M.E.d., seorang penasihat pengurangan stres di West Palm Beach, Florida. “Melalui meditasi, Anda bisa belajar menutup omongan diri sendiri dalam pikiran Anda, dan dengan demikian membantu mengurangi ketegangan dan stres.” Meditasi juga menyediakan saat-saat teduh waktu yang tidak ada orang bisa mengganggu Anda.

Mandi. Mandi dengan air hangat di bath tub atau di bawah dus bisa membantu memulihkan sirkulasi darah ke ujung-ujung tubuh Anda dan otot-otot Anda, Juga memberi waktu Anda bersendiri. Tambahkan minyak wangi untuk lebih menenangkan Anda. Di banyak toko kosmetik sekarang terdapat minyak-minyak penenang yang bisa di uapkan di anglo kecil atau dicampur dengan air rendaman di bath tub.

 Olahraga. Obat penangkal stres saya adalah tenis. Tetapi beraerobik selama 30 menit akan menurunkan ketegangan tubuh dengan meningkatkan tingkatan endorphin. Jika Anda tidak punya setengah jam, coba loncat tali di rumah atau meninju bantal Anda dengan gaya boxer. Anda juga bisa latihan pernafasan, mengurangi ketegangan otot atau pikiran dan mental Anda. Satu nilai plus lainnya adalah jika Anda bisa berolahraga bersama teman dan kerabat Anda.

Tenangkan diri. Putar tape dengan musik lembut, suara-suara hutan rimba atau kicauan burung. Ada banyak rekaman dengan suara alam di pasaran sekarang. Musik ini akan memberi ketenangan kepada Anda. Kegaduhan menimbulkan stres, dan musik hingar bingar adalah kegaduhan. Keributan yang terus menerus bisa merontokkan system yang paling kebal. Jadi santai saja. Nikmati musik lembut ini. Tutup kedua mata Anda dan lemaskan semua otot Anda, sampai Anda benar-benar merasa lemas. Dalam keadaan seperti ini, niatkan untuk mengusir dan mengeluarkan semua yang membuat Anda stres bersama dengan nafas yang Anda buang.

Beranilah jujur dan realistis kepada diri Anda sendiri. Terimalah bahwa Anda manusia biasa dengan keterbatasan. Perasaan-perasaan seperti amarah dan frustasi hadapilah secara wajar. Sementara Anda di buai musik lembut, buatlah tekad untuk lebih mendekati keluarga Anda dan lebih banyak mencurahkan perhatian Anda kepada mereka dan menyediakan lebih banyak waktu bagi mereka.

sumber: http://www.quickstart.co.id

 
Tinggalkan komentar

Ditulis oleh pada Januari 21, 2012 inci Artikel

 

Tag: , , , , , , ,